IKLAN ROKOK YANG MENYESATKAN

Anda tau rokok? sudah pasti tahu dong..!rokok atau sigaret versi orang batak...adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70-120 mm dengan diameter 10 mm yang diramu dan dibuat dari tembakau dan cengkeh.  Mengandung kurang lebih 4.000 racun berbahaya yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit berbahaya.

Sifat rokok adalah candu atau menyebabkan ketagihan..sehingga membuat orang yang menghisapnya sulit melepaskan diri darinya.  Entah dari mana dan siapa yang memulainya duluan, dan entah siapa juga yang menyebarkan rokok ini sehingga seantero dunia  mengenalnya dan jutaan manusia menikmatinya.


Dan yang hebatnya lagi, penikmat rokok ini tidak kenal usia dan jenis kelamin..alias semua kalangan, semua pekerjaan, sosial dan jabatan.  Mulai dari anak-anak, remaja, orang tua, aki-aki, nenek-nenek, wanita muda, wanita tua, tukang beca, pemulung, pengangguran, orang gila, pak kades, aparat, pejabat daerah dan pusat, dokter, perawat, dan petugan medis lainnya.


Ambil contoh, sebut saja SW anak kecil dari surabaya umur 4 tahun yang mampu menghisap rokok beberapa batang setiap hari.  Kemampuan dan gaya menghisapnya tidak kalah jago dengan orang dewasa..ini benar-benar edan. (mau lihat videonya cari aja di youtube) Saya juga sering menyaksikan di perempatan lampu merah atau bangjo kata orang jawa..bocah-bocah SD sedang asyik menikmati rokoknya dengan berbagai macam gaya merokok ala orang dewasa..bener-bener deh..

Salah satu faktor penyebab orang banyak merokok adalah karena pengaruh iklan (walau ga semua) rokok yang luar biasa jornya..dulu juga saya pernah merokok karena pengaruh iklan rokok yang sangat menarik.  Emang seperti apa rupanya iklannya?..wah lihat aja bung di TV atau poster-poster di jalanan, semuanya menampilkan image yang bagus, macho, kuat, jantan dan gagah perkasa.  Para produsen rokok berharap dengan iklan sebagus itu akan menciptakan image dalam pikiran masyarakat kususnya anak remaja dan pemuda, bahwa kalau merokok mereka akan macho, gagah, jantan, kuat dll.....weleh..welehh kata sikomo...


Iklan rokok yang selalu menampilkan sosok laki-laki muda yang gagah, ganteng, berotot, tinggi, disertai dengan petualangan-petualangan mereka yang hebat dan luar biasa (walau hanya ilusi) kontras sekali dengan akibat buruk yang di timbulkan rokok itu sendiri.

 Ambil contoh iklan rokok yang membuat jargon "PRIA SEJATI" atau " PRIA PUNYA SELERA" dll...atau iklan dengan visualisasi petualangan hebat dengan mobil jeep melintasi sungai, gurun, gunung, atau koboi-koboi yang kuat dengan kuda tungganganya....padahal dalam kenyataan hidup yang sebenarnya, rokok rokok tidak membuat "pria menjadi sejati, pria macho, pria gagah, pria jantan apa lagi kuat" justru rokok menyebabkan "pria jadi loyo" loyo staminanya dan sakit-sakitan....bisa sakit jantung, paru-paru, kanker mulut, gigi jadi kuning dll.  Rokok juga menyebabkan pria menjadi lemah: lemah syahwat..alias..impoten..klo sudah begini gimana pria jadi gagah, dan macho? hmm...yang ada hanyalah "pria loyo"
" PRIA LOYO PUNYA SELERA"  seleranya adalah : 
1. Bangunin orang tiap malam karena batuk-batuk
2. Tidur-tiduran aja karena sakit
3. Bikin repot orang karena ngurusin dia yang sedang sakit
4. Kerjanya makan obat-obatan tiap hari.
5. Ngabisin uang buat berobat dll.......


Adalagi nih..."NGGAK ADA LOE NGGAK RAME."  Di visualisasikan sekelompok orang muda kumpul-kumpul sambil tertawa-tawa bersama.  Pada hal kenyataan sebenarnya, rokok bikin orang ga bisa tertawa..hanya bisa negerang kesakitan.  Jadi yang adalah "KARENA LOE GUE SAKIT" klo sudah begini mana bisa rame lagi yang ada adalah rame ngumpul dirumah sakit..rame-rame batuk jadi tambah seru dll.......


Lain lagi nih..katanya "ENJOY AJA"  saya jadi bertanya, apanya yang enjoy? mungkin enjoy nabung penyakit kali...he..he.!  enjoy batuk-batuknya..yang ada bukanya enjoy tapi " en oooiiiiiiii....."jeritan karena mengerang kesakitan....he..he..yang jelas yang enjoy itu adalah pemilik pabrik rokoknya dong..enjoy dia karena kaya dari jualan rokok, hartanya melimpah dari rokok, sementara penikmat rokok dapat sakitnya doang....tambah kaya gak juga yang ada tambah miskin, kere, loyo, dan sakit-sakitan...klo sudah begini yang rugi adalah diri-sendiri..he..h.e..he..
Oleh sebab itu jangan percaya iklan rokok yang bohongnya besar, karena yang dihasilkanya berbanding terbalik 360 derajat dengan kenyataan, sebab:
1. Rokok tidak pernah membuat kuat justru jadi loyo.
2. Rokok tidak membuat gagah justru gagal...apanya yang gagal? gagal jantung, gagal pernafasan, gagal kaya..dlll
3. Rokok tidak membuat jantan justru pria jadi lemah syahwat alias impoten..klo sudah begini keharmonisan rumah tangga bisa terganggu....
4. Rokok tidak membuat awet muda justru tambah tua dan keriput..
5. Rokok tidak membuat kaya justru mendorong kemiskinan dan kemelaratan...


Oleh sebab itu peringatan kepada para perokok yang baik dan yang bandel..
1. Matikan rokok anda sebelum rokok mematikan anda
2. Hargailah kesehatan anda, sebelum anda kehilangan kesehatan anda..sebab klo sudah hilang mau di cari kemana....?
3. Hormatilah tubuh anda, sebagai Bait Allah tempat tinggal Rohul Kudus..
4. Jangan merokok di depan anak-anak..perempuan..dan ibu hamil..
5. Jangan nyalakan rokok anda ditempat yang mudah terbakar...
6. Jangan merokok di tempat-tempat umum, seperti: Bis, angkutan kota, stasiun kereta, kereta api, terminal, Rumah sakit, tempat ibadah..dll
7. Jangan merokok di rumah anda sendiri, sebab asap rokok anda bisa meracuni anak dan istri dirumah.
8. Sebelum tidur periksa rokok anda (dah di bilang jangan merokok dirumah..masih bandel juga...he..he..) siapa tahu rokok anda masih menyala..bahaya bisa menimbulkan kebakaran..he..he..
9. Jangan suruh anak kecilmembeli rokok untuk anda....bli sendiri aja...
10. Sadarlah bahwa rokok itu tidak baik untuk anda dan orang lain.......








Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar

Artikel Sering di baca